Kriteria Mobil yang Cocok untuk Keluarga Kecil

Halo pengunjung blog www.amiwidya.com. Sudah lewat tahun baru, berarti waktu liburan bersama keluarga juga sudah berakhir. Saatnya kembali ke rutinitas harian. Untuk Anda yang bekerja, sudahkah mempersiapkan segala sesuatunya? Barangkali di tahun yang baru, Anda memiliki sesuatu yang baru juga. Misalnya mobil untuk bekerja.

kriteria mobil keluarga kecil
Pict by pixabay

Yap, tak bisa dipungkiri, mobil sebagai alat transportasi merupakan sesuatu yang hampir menjadi trend kebutuhan masa kini. Terutama bagi Anda yang sudah berkeluarga atau sebagai pendatang yang butuh mudik setiap liburan. Pasti akan sangat berguna kalau memiliki mobil pribadi untuk mobilitas. Demikian juga untuk membantu rutinitas harian. Seperti berangkat kerja sambil mengantar anak-anak berangkat sekolah juga.

Apalagi buat Anda yang memiliki jumlah anggota keluarga lebih dari tiga. Dipastikan lebih praktis, nyaman, dan aman kalau menggunakan mobil pribadi sebagai alat transportasi. Nah, di postingan kali ini saya ingin mengulas kriteria mobil sepertinya apa yang cocok bagi keluarga kecil. Seperti apa itu? Langsung saja simak ulasan berikut.

1. Tempat duduk cukup untuk empat orang
Jumlah keluarga kecil atau keluarga baru biasanya tidak lebih dari 4 orang. Jadi membutuhkan tempat duduk yang tidak terlalu banyak. Berbeda untuk mobil berkapasitas penumpang besar yang memang diperuntukkan untuk ditumpangi oleh keluarga besar. Misalnya dengan anggota keluarga sebanyak 5 orang atau lebih yang tinggal serumah dan menjadi penumpang nantinya.

2. Irit bahan bakar
Kriteria yang satu ini hampir menjadi kriteria semua mobil dambaan. Karena irit bahan bakar berarti juga irit pengeluaran uang. Apalagi untuk keluarga kecil, dengan kondisi keuangan yang baru membangun, biasanya akan sangat memperhitungkan segala poin yang berhubungan dengan pengeluaran.

3. Cocok untuk segala medan
Memiliki anak, terkadang membuat kita ingin bepergian ke suatu daerah dengan medan yang berbeda-beda. Misalnya, yang dari kota dengan medan jalan yang mulus, ingin bepergian untuk refreshing ke daerah pegunungan dengan jalan yang berliku-liku, menurun, dan menanjak. Atau sebaliknya yang dari desa ingin bepergian ke kota atau tempat rekreasi modern. Pasti membutuhkan mobil yang bisa digunakan untuk segala medan. Jadi sebaiknya Anda mempertimbangkan kondisi seperti ini sebelum membeli mobil.

4. Bagasi kira-kira cukup untuk 3 koper
Di sini saya hitung 3 koper dengan anggapan, bagasi mobil bisa menampung barang bawaan untuk 3 orang. Yaitu kedua orang tua, dan 1 orang atau 2 orang anak. Artinya, bagasinya tidak terlalu luas, juga tidak terlalu sempit.

5. Dekat Service Center
Mengapa demikian? Karena memiliki kendaraan pasti membutuhkan perbaikan atau servis kendaraan setiap periode waktu tertentu. Untuk kegiatan servis ini, terkadang juga membutuhkan penggantian sparepart kendaraan. Jadi, lebih baik membeli mobil yang sudah ada service center di kota kita, atau di kota terdekat yang terjangkau dengan tempat tinggal kita.

6. Sistem transmisi sesuai kemampuan pengemudinya
Nah, pada poin ini bisa menjadi pertimbangan terlebih dahulu karena berkaitan dengan keterampilan pengguna mobilnya sendiri. Bagi Anda yang sudah mahir menggunakan mobil manual ataupun otomatis, tentu saja tidak menjadi soal mau membeli mobil transmisi manual atau otomatis. Namun akan menjadi kendala apabila Anda tidak bisa mengemudikan salah satunya. Jadi lebih baik dipertimbangkan dahulu akan membeli mobil bertransmisi manual atau otomatis.

7. Harga terjangkau
Seperti yang sudah saya jelaskan di atas, untuk keluarga baru dengan jumlah anggota keluarga 3 sampai 4 orang, biasanya banyak mempertimbangkan pengeluaran. Harga mobil yang paling banyak diminati keluarga kecil dan baru ini berada di kisaran 90 juta sampai 150 jutaan. Lebih dari itu, biasanya diminati oleh keluarga dengan jumlah anggota yang lebih besar lagi.

Demikian kriteria yang bisa saya berikan untuk inspirasi Anda dalam membeli mobil, terutama bagi Anda yang baru berkeluarga. Semoga bermanfaat...





Aminnatul Widyana Mom of 2 kiddos/ Ahmad Rahman Budiman's wife/ teacher/ blogger

2 Responses to "Kriteria Mobil yang Cocok untuk Keluarga Kecil"

  1. Mobil yang cocok buat keluarga kecil biasanya tipe city car, cuma mobil jenis ini kurang cocok buat segala medan. Penginnya SUV, biar cocok di segala medan. Tapi harganya, hiks...

    ReplyDelete
  2. Aduh baca tulisan ini jadi semakin pengen punya mobil juga. Doakan ya mba tahun ini ada rezeki lebihnya buat beli mobil. Semoga resolusi beli mobil tahun ini tercapai. Aaaminnn

    ReplyDelete
Terima kasih sudah singgah di blog amiwidya.com.
Saya persilakan menambahkan komentar untuk melengkapi postingan blog di atas.
Semoga bermanfaat & menginspirasi buat semua...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel