Keperluan Bayi Baru Lahir
Gambar oleh freepik |
Anda seorang calon ibu baru? Atau ibu yang akan melahirkan anak pertama? Biasanya akan sibuk mempersiapkan segala sesuatunya. Selain persiapan fisik dan mental sebagai calon ibu, ada hal lain yang perlu dipersiapkan seperti biaya persalinan, kendaraan yang akan membawanya ke rumah sakit/bidan, rumah sakit/bidan yang akan menjadi tempat persalinan, dan perlengkapan untuk kebutuhan sang bayi. Ngomong-ngomong soal perlengkapan kebutuhan bayi, dalam artikel kali ini saya akan memberikan informasi tentang perlengkapan bayi baru lahir
Apa saja di antaranya?
1. Biaya persalinan
Biaya persalinan adalah hal utama yang harus dipersiapkan sebelum melahirkan. Tak dipungkiri, biaya menjadi salah satu faktor penting untuk menganggarkan segala keperluan pada saat melahirkan. Biaya juga yang akan menentukan dimana lokasi Anda akan melahirkan, transportasi, serta persiapan untuk menyambut bayi. Semuanya perlu dianggarkan agar tidak terjadi kekurangan pada saat membutuhkan.
2. Tempat persalinan
Selain biaya, tempat persalinan juga perlu disiapkan. Sebagai contoh, saya berdomisili di Gresik bersama suami. Namun saya belum pernah melahirkan anak di Gresik. Dua kali saya melahirkan, selalu melahirkan di tempat asal saya, di Malang. Saya merasa lebih nyaman melahirkan di sana karena ada mama yang bisa membantu persiapan selama melahirkan. Dukungan keluarga juga sangat saya perlukan. Makanya saya merencanakan untuk melahirkan di Malang.
Selain itu, karena faktor biaya, saya juga lebih memilih melahirkan di bidan desa saja. Selain anggarannya tidak terlalu banyak, lokasinya juga dekat rumah. Lagipula, saya bisa melahirkan dalam kondisi normal tanpa bantuan operasi.
Jadi, faktor-faktor semacam ini perlu menjadi bahan pertimbangan sebelum Anda memilih tempat untuk melahirkan. Hal lain misalnya, karena posisi bayi yang sungsang, Anda harus mempersiapkan tempat melahirkan di rumah sakit tertentu. Atau Anda ingin mencoba cara melahirkan yang unik dengan pelayanan maksimal. Anda pun bisa memilih lokasi sesuai perencanaan.
3. Perlengkapan bayi
Perlengkapan bayi yang perlu dipersiapkan diantaranya: baju bayi, kain bedong, kaos tangan, kaos kaki, popok, minyak telon, bedak, perlengkapan mandi, dan selimut. Kalau Anda memiliki saudara atau teman yang baru saja memiliki bayi dan bajunya masih layak pakai, sedangkan anaknya sudah tidak muat lagi, bisa juga Anda ganti perlengkapan bayinya. Cara ini bisa digunakan untuk menghemat biaya.
Beda lagi ceritanya kalau memang Anda menginginkan perlengkapan bayi yang serba baru. Anda bisa membeli barang baru semuanya. Tapi saya sarankan, tidak perlu membeli banyak-banyak. Cukup sebanyak 6 lembar baju untuk masing masing jenis, 3 lembar selimjut, 6 lembar kain bedong, 2 buah handuk, dan 1 set perawatan kulit.
Karena dari pengalaman saya, biasanya banyak mendapatkan kado seusai melahirkan. Heheeheee.... Isinya ya perlengkapan bayi yang bisa digunakan untuk bayi tersebut nantinya. Lagipula, bayi ini akan cepat sekali tumbuhnya. Jadi baju-bajunya cepat sekali tak muat. Sebentar lagi akan membutuhkan baju-baju baru untuk bayi tersebut.
4. Perlengkapan ibu melahirkan
Nah, karena sudah asyik mempersiapkan perlengkapan buat bayi, jangan lupa untuk ibunya ya. Karena kadang kalau sudah hunting perlengkapan bayi, suka lupa sama diri sendiri. Benda yang harus disiapkan adalah baju untuk melahirkan, baju menyusui, pembalut usai melahirkan, korset penyangga perut, dan booster ASI. Bisa jadi, setelah melahirkan, ASI tidak langsung keluar. Bukankah ASI juga menjadi salah satu keperluan pokok bayi nantinya?
Itulah beberapa hal yang perlu dipersiapkan untuk menyambut bayi yang akan datang ke dunia ini. Jangan lupa bahagia ya bunda... Bagi saya, keperluan bundanya untuk persiapan melahirkan ini juga tak kalah penting loh. Karena kekurangan sedikit saja bisa mempengaruhi mood bunda. Jangan sampai terserang baby blues seusai melahirkan ya.... Demikian artikel dari saya. Semoga bermanfaat dan saya ucapkan semoga selamat untuk bunda dan bayi bunda.
0 Response to "Keperluan Bayi Baru Lahir"
Post a Comment
Saya persilakan menambahkan komentar untuk melengkapi postingan blog di atas.
Semoga bermanfaat & menginspirasi buat semua...