Rahasia Memenangi Lomba Blog

Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, Alhamdulillah.... Di bulan Oktober lalu, postingan blog untuk memeriahkan Lomba Blog dalam rangka Bulan Bahasa dan Sumpah Pemuda yang telah saya publikasikan tepat di hari ulang tahun saya yang ke-31, telah mendapatkan apresiasi luar biasa dari PGRI dan KOGTIK. Tulisan tersebut mampu menduduki peringkat kedua dan menjadikan berkah tersendiri bagi saya.
Postingan berjudul Teknologi, Menjadikan Daring dan Luring Kian Menggelinding tersebut merupakan tulisan untuk lomba blog yang telah saya buat kesekian kalinya. Karena saya juga tidak pernah menghitung, sudah berapa kali saya mengikuti kompetisi blog. Memang pernah menang beberaa kali, tapi juga banyak kalahnya. Heheeee..... Semua lomba blog yang telah saya menangkan, ada di link ini.


Banyak faktor yang memengaruhi kita bisa menang atau tidak dalam sebuah kompetisi. Selain kualitas karya, faktor keberuntungan juga berpengaruh. Namun, bagi saya itu memang wajar. Semuanya merupakan bagian dari proses kehidupan. Poinnya ada di usaha kita juga sebenarnya.

Rahasia Memenangi Lomba Blog



Lalu, rahasia apa yang bisa dibagikan agar kita bisa memenangkan sebuah lomba blog? Berikut ini saya bagikan 10 tipsnya, sebagai bentuk terima kasih dan rasa syukur saya karena telah banyak mendapatkan rezeki dari memenangkan kompetisi blog selama beberapa tahun terakhir.

1. Kenali jenis lombanya

Ada bermacam jenis lomba blog yang harus diketahui sebelum kita memutuskan untuk membuat sebuah karya. Ada lomba blog berbasis SEO, storytelling, soft selling, review suatu produk atau jasa, bahkan lomba blog untuk menghasilkan ide yang inovatif. Jangan sampai salah memenuhi permintaan penyelenggara. Jika yang diminta adalah lomba SEO, maka kita harus memaksimalkan SEO-nya, bukan memaksimalkan storytelling-nya. 

Demikian pula sebaliknya. Jika yang diminta penyelenggara adalah mereview suatu produk, bisa jadi SEOnya tidak termasuk dalam penilaian utama. Walaupun tulisan kita baru muncul di halaman 10  pada mesin pencari google, it's OK. Tak jadi masalah. Asalkan kita bisa membuat review produk dengan cara yang sangat elegan.

2. Patuhi syarat dan ketentuannya

Setiap lomba blog pasti memiliki syarat dan ketentuan tersendiri. Seperti pencantuman link tertentu, memunculkan keyword ABC, menyisipkan gambar sponsor, atau memasang banner pengumuman lomba di blog kita. Semua syarat dan ketentuan yang diminta, harus dipenuhi. Jangan sampai terlewat satu pun. Walaupun karya kita bagus, akan tetapi kalau tidak sesuai syarat dan ketentuan, bisa jadi menjadi penggugur kita dalam suatu lomba.

3. Orisinalitas karya

Saat kita mengikuti perlombaan, pasti akan diminta keorisinalitasan dalam karya kita. Bukan sebuah jiplakan karya orang lain, ataupun merujuk dari sana sini. Karena ini adalah lomba blog, bukan sebuah karya tulis ilmiah. Jadi tak perlu disamakan antara menulis untuk lomba blog dan menulis untuk membuat karya ilmiah.

4. Menulis dengan hati

Poin yang satu ini sangat penting saat kita membuat tulisan bertajuk storytelling, soft selling, dan review. Tulisan yang muncul dari hati, sudah pasti berbeda hasilnya dengan tulisan yang sekedar untuk memenuhi target agar di blog ada pembaruan. Tulisan yang muncul dari hati, biasanya lebih menyentuh dan lebih mengalir. Itulah yang akan menjadikan tulisan kita memiliki ruh tersendiri, sehingga dapat membius para dewan juri agar memberikan nilai yang tinggi pada karya kita.

5. Kejelasan informasi

Menulis untuk lomba blog yang bertajuk review produk dan jasa, sangat membutuhkan poin ini. Kejelasan informasi yang kita berikan keada pembaca, kedetailan informasinya dalam tulisan, pengalaman yang bisa memengaruhi pembaca, bisa menambah nilai tersendiri pada tulisan kita. Sebagai pembaca, Anda pasti bisa membedakan antara tulisan yang penuh daging (dalam arti penuh informasi), dengan tulisan yang cuma berupa kerangka. Sudah pasti lebih nikmat membaca tulisan yang penuh dengan informasi, daripada tulisan yang hanya sekilas mengulas suatu produk atau jasa.

Informasi bisa kita peroleh dari googling, membaca buku, membaca informasi produk, membeli produk, atau langsung menuju ke suatu tempat. Studi lokasi ini diperlukan agar kita bisa memperoleh informasi yang akurat untuk dituangkan dalam tulisan kita nantinya.

6. Perkaya infografis dan gambar

Tulisan tanpa gambar, ibarat nasi tanpa lauk. Tak lengkap dan hambar rasanya. Setiap lomba blog, pasti akan diminta untuk menyisipkan gambar dan infografis. Nah, gambar dan infografis yang kita sisipkan, tentunya juga harus orisinal. Bisa sih, kita mengambil dari gambar di google dan mencantumkan sumbernya, tapi hal itu pasti hanya akan membuat karya kita mendapatkan nilai yang rendah.

Bisa juga dengan mengambil dari situs penyedia gambar gratis. Ini akan lebih baik, daripada sekedar nyomot dari google. Akan lebih baik lagi kalau kita sunting dulu gambar dari situs penyedia gambar gratis tersebut sebelum kita sisipkan di blog. Bisa dengan menggabungkan beberapa gambar, menambah dengan tulisan, atau gambar lain, dan sebagainya. Banyak cara untuk mengedit gambar yang bisa kita gunakan. Lalu, yang paling tinggi nilainya, tentu adalah gambar yang asli dari kita, gambar yang kita ambil sendiri, atau infografis yang kita buat sendiri.

7. Tambahkan video

Menambahkan video dalam karya, bisa menjadi opsi kedua atau pengganti gambar/infografis. Karena penyajian dalm bentuk video memang sangat menarik. Namun yang perlu menjadi pertimbangan, membuat video akan memakan waktu sedikit lebih lama daripada sekadar menambahkan gambar dalam sebuah karya lomba blog. Selain itu, menambahkan video juga bisa memengaruhi waktu yang dibutuhkan untuk membuka halaman blog kita. Jadi bisa memperlambat untuk membuka tampilan, karena harus loading saat memutar video. 

8. Tampilan blog

Layaknya orang saat melamar kerja, mengikuti lomba blog pun demikian. Performanya juga pasti dilihat. Sebisa mungkin, kita jadikan tampilan blog menjadi rapi dan enak dipandang. Demikian pula dengan penataan menu pada header. Sebaiknya ditata sedemikian rupa agar sistematis dan mempermudah pembaca untuk menemukan informasi.

9. Hindari typo

Siapa sih yang nyaman membaca tulisan dengan tingkat kesalahan yang sangat tinggi? Pasti sangat tidak nyaman ya. Apalagi tulisan yang dibuat untuk lomba blog. Jangan sampai ada kesalahan penulisan sedikitpun. Ulangi dan ulangi lagi untuk meneliti apakah tulisan kita sudah sempurna apa belum.

10. Perbanyak berdoa

Usaha yang dilakukan sudah maksimal, hal yang terakhir dilakukan adalah memperbanyak berdoa. Siapa tahu nasib dan keberuntungan berpihak kepada kita. Kalau memang rezeki, pasti juga akan menghampiri. Tak ada rezeki yang salah sasaran. Semua sudah ada jatahnya masing-masing. Sebagus apapun karya kita, semaksimal apapun usaha kita, kalau bukan rezeki kita, juga tak akan sampai ke tangan kita. 

Itulah beberapa tips yang bisa saya bagikan sebagai bekal dalam pertempuran saat lomba blog. Saya tidak banyak memenangi lomba blog, tapi setidaknya, dari sini saya memiliki pengalaman yang bisa saya bagikan kepada pengunjung blog saya. Siap tahu ada yang sedang berproses untuk belajar mengikuti beragam lomba blog yang bermunculan setiap bulan.

Hadiah Lomba Blog dalam Rangka Bulan Bahasa dan Sumpah Pemuda 
yang Diselenggarakan PGRI dan KOGTIK 

Terakhir, saya sampaikan kepada panita penyelenggara lomba blog dalam rangka Bulan Bahasa dan Sumpah Pemuda: PGRI dan KOGTIK. Hadiahnya sudah sampai, dan telah saya terima. Penasaran, apa saja yang sudah saya dapatkan sebagai juara kedua?

Printer EPSON L120



Uang sebesar Rp 500.000,00




Voucher KIPIN



Buku dari Penerbit Andi



Piala

Saya dapat piala bertuliskan juara 1, mungkin tertukar saat mengirimkan atau salah tempel stikernya. Hehehee.... 


Piagam Penghargaan




Itulah bentuk apresiasi yang telah saya terima... Akhir kata, saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya, dan semoga ulasan saya ini bermanfaat bagi pembaca sekalian. 
Aminnatul Widyana Mom of 2 kiddos/ Ahmad Rahman Budiman's wife/ teacher/ blogger

0 Response to "Rahasia Memenangi Lomba Blog"

Post a Comment

Terima kasih sudah singgah di blog amiwidya.com.
Saya persilakan menambahkan komentar untuk melengkapi postingan blog di atas.
Semoga bermanfaat & menginspirasi buat semua...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel